Bagi Anda penggemar Coldplay bersiaplah untuk bersedih. Pasalnya, grup band asal Inggris ini kabarnya akan membubarkan diri, tahun depan. Sang vokalis, Chris Martin, memilih bersolo karier. Band yang beraliran rock ini berencana membuat album terakhir yang akan dirilis pada 2009 mendatang. Mereka juga akan menyiapkan penampilan untuk pertunjukkan perpisahan. "Saya sekarang berusia 31 tahun dan saya tidak berpikir untuk bermain band di usia 33 tahun. Jadi, saya berusaha untuk membuat album sebanyak mungkin. Kita lakukan itu sampai tahun depan," ujar Chris Martin seperti dikutip Showbizspy, Selasa (25/11/2008). Konon, Chris juga memiliki keinginan untuk membuat album sendiri tanpa dibayang-bayangi oleh nama besar bandnya. "Chris bukanlah orang yang nyaman berada dalam sebuah band. Dia sangat bangga dengan yang telah dilakukannya bersama Coldplay. Namun, dia ingin keluar saat mereka berada di puncak," tutur sumber. Suami Gywneth Paltrow ini memiliki keyakinan bahwa dirinya akan meraih sukses bila bersolo karier. "Dia menjadi besar daripada bandnya sehingga dia tahu dia bisa menjadi besar dengan karier musiknya sendiri. Bersolo karier adalah sesuatu yang dia inginkan," tambah sumber tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar